Professor Harvard Business School, Elton Mayo, pada penelitian yang ia lakukan tahun 20-an menemukan bahwa perubahan pada fisik lingkungan dapat mempengaruhi efektivitas performa seseorang. Dalam penelitian berikutnya, Mayo menemukan bahwa performa beberapa orang yang saling tahu pikiran anggota kelompoknya akan terlihat sebagai satu ‘orang’, bukan beberapa orang. Teori ini sudah berumur 80-an tahun, dan menurut Deborah Ancona, professor MIT’s Sloan School of Management, dan Henrik Bresnan, asisten professor industri dan organisasi di INSEAD, melalui dekadean penelitian, menyimpulkan dalam buku mereka X-Team: How to Build Teams That Lead, Innovate and Succeed bahwa hubungan eksternal (hubungan anggota tim dengan di luar tim) --dengan hirarki yang longgar, bukan struktur yang kaku-- dapat menuntun tim pada bersaing dan sukses di ekonomi global yang knowledge-driven ini (berdasarkan studi kasus Ancona dan Bresman terhadap Microsoft, Motorola, Toyota, Southwest Airlines dan Mery-Lynch).
Sumber: Time, 10 September 2007; It’s What’s on the Outside That Counts; Barbara Kiviat
Sumber: Time, 10 September 2007; It’s What’s on the Outside That Counts; Barbara Kiviat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar